Seminar Munas IKA UNY


MUSYAWARAH NASIONAL V 2010
IKATAN ALUMNI UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
” Dengan Munas IKA UNY Kita Tingkatkan Peran Alumni dalam Mewujudkan Insan Cendikia, Mandiri, dan Bernurani ”
 
 
Dalam memperingati MUNAS V Iakatan Alumni ( IKA ) Universitas Negeri Yogyakarta, DPP IKA UNY akan menyelenggarakan beberapa kegiatan yang antara lain :
  1. Seminar Nasional Kependidikan
Pada hari Sabtu tanggal 1 Mei 2010, pukul 08.00 – 12.00 WIB, dengan Tema ” Pengembangan Model Pendidikan yang Berkarakter dan Entrepreneurship untuk Meningkatkan Daya Saing Sumber Daya Manusia ”, pembicara Prof. Dr. Suyanto ( Mendikdasmen ), Drs. Joko Sutrisno ( Direktur PSMK ), dan Nur Achmad Affandi, MBA ( Ketua Kadin DIY )

  1. Musyawarah Nasional
Pada hari Sabtu tanggal 1 Mei 2010, pukul 13.00 – 18.00 WIB, dengan tema ” Dengan Munas IKA UNY Kita tingkatkan Peran Alumni dalam Mewujudkan Insan Cendikia, Mandiri, dan Bernaruni ”.

  1. Temu Alumni dan IKA UNY Award
Pada hari Minggu tanggal 2 Mei 2010, pukul 18.30 – 22.30 WIB, dengan tema ” Alumni Universitas Negeri Yogyakarta Bangkit untuk Indonesia ”.
 
Serta merupakan ajang penganugerahan kepada Alumni UNY / IKIP YK yang telah mendedikasikan dirinya memberikan sumbangsih, membawa pembaharuan yang bermanfaat bagi masyarakat, bangsa dan negara, yang meliputi 3 bidang antara lain (1). Bidang IPTEK, (2). Bidang HUMANIORA, (3). Bidang ENTREPRENEURSHIP.

Pendaftaran akan dibuka sampai dengan tanggal 30 April 2010, lewat kantor kesekretariatan IKA UNY Graha Alumni, Gerbang Timur UNY ( belakang Kantor Pos Gejayan), kompleks kampus UNY Karang Malang, atau CP : Telp. (0274) 552060, 081 354 945 575 ( andi ), 085729434757 ( Putri ), Email : ika_uny@yahoo.co.id.

Acara seminar berlaku bagi alumni dan umum,  acara Munas berlaku bagi alumni dan utusan – utusan, serta Ika UNY Award dan Temu Alumni berlaku bagi Alumni serta Undangan.

0 Responses to "Seminar Munas IKA UNY"