DEPARTEMEN PERTAHANAN RI SEKRETARIAT JENDERAL

P E N G U M U M A N
NOMOR : PENG/03/IX/2009

TENTANG

PENGADAAN CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL
U.O DEPARTEMEN PERTAHANAN RI
TAHUN ANGGARAN 2009

Departemen Pertahanan RI membuka kesempatan bagi pelamar umum untuk mengikuti Seleksi Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Departemen Pertahanan RI dengan ketentuan dan persyaratan sebagai berikut :

I. KETENTUAN UMUM

1. Pelamar yang akan diterima dan diangkat menjadi CPNS Dephan sesuai dengan formasi yang dibutuhkan oleh Departemen Pertahanan RI yang meliputi kualifikasi pendidikan dan jenis jabatan/pekerjaan sebagai berikut :

NO.

NAMA JABATAN

PROGRAM STUDI/JURUSAN

KODE DIK

FORMASI

1

2

3

4

5

TENAGA KESEHATAN
1. Dokter Umum Dokter Umum

01

8 orang
2. Psikolog S1 Psikolog 07 2 orang
3. Apoteker S1 Farmasi 06 1 orang
4. Perawat Umum D3 Keperawatan 09 21 orang
5. Perawat Gigi D3 Kesehatan Gigi 11 2 orang
6. Fisioterapis D3 Fisioterapi 13 2 orang
7. Elektro Medik D3 Elektromedik 20 2orang
8. Tenaga Fungsional Dalmutu D3 Kesling 19 2 orang
9. Analis Laboratarium D3 Analisa Lab 25 4 orang
10. Penata Radiologi
D3 Rontgen atau
D3 Radiologi
14/
15
2 orang
11. Asisten Farmasi D3 Farmasi 21 1 orang
12. Analis Gizi D3 Gizi 22 1 orang
13. Okupasi Terapis D3 Terapi Okupasi 17 2 orang

1

2

3

4

5

TENAGA TEKNIS
14. Analis Hubungan Internasional S1 Hub Internasional

33

3 orang
15. Perancangan Peraturan Perundangan
S1 Hukum Tata Negara
S1 Hukum
S1 Hukum Bisnis
S1 Hukum Internasional
34
35
36
37
1 orang
2 orang
1 orang
3 orang
16. Pranata Komputer S1 Komputer 52 6 orang
17. Pranata Humas
S1 Jurnalistik atau
S1 Komunikasi
90
38
3 orang
18. Penyelidik Bumi S1 Geodesi 51 3 orang
19. Perencana Teknik
S1 Teknik Sipil
S1 Teknik Elektro
S1 Teknik Industri
S1 Teknik Penerbangan
S1 Teknik Mesin
S1 Teknik Fisika
42
43
44
45
46
47
4 orang
2 orang
1 orang
1 orang
1 orang
1 orang
20.
Penata Laporan Keuangan
S1 Keuangan atau
S1 Akuntansi Negara
29
27
30 orang
21.
Analis Kepegawaian
S1 Manajemen atau
S1 Administrasi Negara
28
30
8 orang
22. Arsiparis S1 Kearsipan 54 1 orang
23. Penerjemah S1 Bahasa Inggris 55 1 orang
24. Analis Bahasa S1 Bahasa Indonesia 56 2 orang
25. Penyusun bahan Evlap S1 Statistik 53 1 orang
26. Rohaniawan S1 Agama Islam 39 1 orang

27.

Widya Iswara S1 Teknologi Pendidikan

60

1 orang

28.

Asisten Komputer D3 Komputer

75

23 orang

29.

Sekretaris D3 Sekretaris

70

2 orang
30.
Pengadministrasi Kepegawaian
D3 Administrasi atau
D3 Manajemen
67
65
2 orang

31.

Desainer D3 Grafika

77

2 orang
32.
Asisten Pemeliharaan dan
Kebersihan Taman
D3 Teknik Teknologi -
Pertanian
78
1 orang

II. Persyaratan Pelamar :

1. Status Pelamar

a. Warga Negara Indonesia, baik pria maupun wanita;

b. Berkelakuan baik yang dibuktikan dengan Surat Keterangan Catatan Kepolisian

c. Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau

tidak dengan hormat sebagai PNS/Anggota TNI/Polri maupun sebagai pegawai swasta

dengan Surat Pernyataan;

d. Tidak berkedudukan sebagai CPNS dan tidak sedang terikat perjanjian/kontrak

kerja dengan instansi lain dengan surat pernyataan;

e. Tidak bersuami/beristrikan seorang yang berkewarganegaraan asing atau tanpa

kewarganegaraan dengan mencantumkan surat keterangan dari kelurahan/kepala desa;

f. Usia pelamar sekurang-kurangnya 18 Tahun dan setinggi-tingginya 35 tahun pada

tanggal 1 Desember 2009;

g. Tidak sedang melamar sebagai CPNS.

2. Kualifikasi Pendidikan

Kualifikasi pendidikan pelamar yang dibutuhkan sebagaimana tersebut di atas, adalah berijazah: Diploma III (D-3), Sarjana (S-1), dan Kedokteran/Apoteker/Psikologi, dengan ketentuan sebagai berikut :

a. Salinan/foto copy Ijazah SD, SMP, SMA dan Ijazah terakhir yang disahkan/dilegalisasi oleh pejabat yang berwenang dengan ketentuan sebagai berikut :

1) Perguruan Tinggi Negeri disahkan oleh Rektor/Dekan/ Ketua/Direktur/Pembantu Dekan Bidang Akademis;

2) Perguruan Tinggi Swasta yang terakreditasi disahkan oleh Rektor/Dekan/Ketua/Direktur/Pembantu Dekan Bidang Akademis;

b. Ijazah dari Perguruan Tinggi Swasta yang diperoleh setelah berlakunya keputusan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 184/U/2001 tentang Pedoman Pengawasan Pengendalian dan Pembinaan Program Diploma, Sarjana dan Pasca Sarjana di Perguruan Tinggi, yang belum mendapatkan ijin penyelenggaraan dari Departemen Pendidikan Nasional harus mencantumkan Surat Keterangan/Pernyataan dari Pimpinan Perguruan Tinggi yang menyatakan bahwa fakultas/jurusan yang bersangkutan telah mendapat ijin penyelenggaraan dari Departemen Pendidikan Nasional;

c. Lulusan Pendidikan dari luar negeri harus dilengkapi dengan surat penetapan pengesahan/penyetaraan dari Menteri Pendidikan Nasional;

d. IPK minimum 2,5.

3. Keadaan Jasmani dan Rohani Pelamar

a. Tinggi badan, minimal untuk Pria 160 cm, Wanita 155 cm;

b. Berat badan mendekati Ideal (tidak overweight dan tidak underweight);

c. Tidak tuna rungu dan tuna wicara;

d. Tidak bertatto dan bertindik (untuk wanita tindik di telinga masing2 tidak boleh lebih dari satu);

e. Tidak ada bekas tatto atau bekas tindik.

III. Tata Cara Pengajuan Lamaran

1. Pendaftaran dilakukan melalui Website Dephan (www.dephan.go.id) pada tanggal 5 dan 6 oktober 2009 dengan cara mengisi formulir lamaran yang telah disediakan;

2. Berkas lamaran beserta lampiran yang harus diserahkan sebagai berikut :

a. Formulir lamaran (download pada saat mengisi pendaftaran);

b. Foto copy KTP yang menyatakan bahwa pelamar yang bersangkutan berdomisili di Jabodetabek;

c. Surat lamaran ditulis tangan sendiri memakai tinta hitam dan ditanda tangani di atas kertas segel atau kertas biasa bermaterai Rp. 6.000,00;

d. Daftar Riwayat Hidup;

e. Pas foto terbaru ukuran 3x4 dan 4x6 masing-masing sebanyak 5 lembar (berwarna dengan dasar merah dan tidak berkaca mata serta menggunakan pakaian berkerah);

f. Foto copy STTB/Ijazah dan transkrip nilai yang disahkan oleh pejabat yang berwenang;

g. Foto copy Surat Tanda Pencari Kerja (Kartu Kuning) dari Departemen Tenaga Kerja;

h. Foto copy Surat Keterangan Catatan Kepolisian dari Kepolisian Resort setempat;

i. Foto copy Akte kelahiran/kenal lahir;

j. Surat Keterangan Berbadan Sehat dari Dokter Puskesmas/Dinas Kesehatan/Rumah Sakit Pemerintah setempat dengan melampirkan :

1) Darah Rutin dan kimia darah

2) Urine lengkap

3) Foto Thorax

4) EKG

5) Surat keterangan bebas narkoba.

3. Waktu penyerahan berkas lamaran beserta lampirannya pada tanggal 7 dan 8 Oktober 2009, dengan urutan sebagai berikut :

a. Rabu, 7 Oktober 2009

- pukul 07.30 : nomor urut 0001 s.d. 0108

- pukul 09.00 : nomor urut 0109 s.d. 0217

- pukul 10.30 : nomor urut 0218 s.d. 0326

- pukul 13.00 : nomor urut 0327 s.d. 0435

- pukul 14.30 : nomor urut 0436 s.d. 0472

b. Kamis, 8 Oktober 2009

- pukul 07.30 : nomor urut 0473 s.d 0581

- pukul 09.00 : nomor urut 0582 s.d. 0690

- pukul 10.30 : nomor urut 0691 s.d. 0799

- pukul 13.00 : nomor urut 0800 s.d. 0908

- pukul 14.30 : nomor urut 0909 dan seterusnya.

4. Alamat lamaran :

Kepada

Yth. Sekjen Dephan

u.p. Karo Kepegawaian

Jalan Medan Merdeka Barat No. 13-14

di

Jakarta

5. Nama pelamar harus ditulis lengkap beserta dengan gelar akademik.

6. Alamat pelamar harus ditulis secara lengkap dan jelas dengan mencantumkan Kode Pos dan Nomor Telepon atau Hand Phone yang mudah dihubungi.

7. Berkas lamaran dimasukkan ke dalam map folio dengan warna :

a. Merah untuk lamaran : Dokter/Psikolog/Apoteker

b. Kuning untuk lamaran : S-1 Tenaga Kesehatan

c. Hijau untuk lamaran : D-3 Tenaga Kesehatan

d. Biru untuk lamaran : S-1 Tenaga Teknis

e. Merah Muda untuk lamaran : D-3 Tenaga Teknis

8. Penyerahan berkas lamaran. Waktu penerimaan berkas lamaran beserta kelengkapannya dilaksanakan pada tanggal 7 dan 8 Oktober 2009 dan harus diantar sendiri oleh pelamar ke Sekretariat Panitia Pelaksana Seleksi CPNS di Biro Kepegawaian Setjen Dephan Jalan Medan Merdeka Barat No. 13-14 Jakarta 10110, dengan jadwal waktu yang akan disusun sesuai dengan kualifikasi pendidikan.

IV. Tahapan seleksi

1. Materi yang diujikan pada ujian saringan untuk diterima sebagai Calon Pegawai Negeri Sipil Departemen Pertahanan RI meliputi :

a. Seleksi Administrasi meliputi kelengkapan berkas persyaratan umum maupun khusus.

b. Seleksi Kesehatan

c. Seleksi kesemaptaan jasmani (lari 2400 m)

d. Seleksi Mental Ideologi (sesuai standart yang diberlakukan di lingkungan Dephan)

e. Tes tertulis.

1) Test Pengetahuan Umum (TPU) : terdiri dari Ideologi (Pancasila dan UUD 45), Politik (sistem administrasi negara RI, Sistem pemerintahan pusat dan daerah, Politik luar negeri), Ekonomi (sistem ekonomi Indonesia, kebijakan fiskal dan moneter, perdagangan bebas), Sosial budaya (sejarah kebangsaan dan masyarakat madani), Pertahanan dan keamanan (wawasan nusantara, sistem pertahanan dan keamanan), Hukum (norma hukum, azaz hukum, supremasi hukum), Pengetahuan komputer (teknologi informasi, internet), Matematika dasar, Sejarah nasional dan sejarah dunia, Statistik, Bahasa Indonesia dan Pengetahuan populer.

2) Test Bakat Skolastik (TBS): Mengukur potensi seseorang dalam belajar berdasarkan penalaran verbal, penalaran kuantitatif dan penalaran analisis.

3) Test Bahasa Inggris.

2. Waktu dan tempat pelaksanaan seleksi akan diberitahukan pada waktu penyerahan berkas lamaran dan juga melalui website Dephan serta melalui papan pengumuman di Lt. I gedung Jenderal A. Yani Departemen Pertahanan.

3. Peserta seleksi.

a. Peserta yang berhak mengikuti ujian adalah pelamar yang telah terdaftar dan memiliki nomor ujian dari panitia;

b. Peserta memakai pakaian yang rapih dan bersepatu;

c. Peserta Seleksi harus mematuhi peraturan tata tertib yang telah ditentukan.

V. Lain-lain.

1. Tidak ada pungutan biaya apapun dalam pelaksanaan seleksi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil Departemen Pertahanan RI.

2. Departemen Pertahanan tidak bertanggungjawab atas pungutan atau tawaran berupa apapun oleh oknum-oknum yang mengatasnamakan Dephan atau Panitia.

3. Hal-hal lain yang bersifat teknis dan belum tertuang dalam ketentuan ini akan ditentukan kemudian.

0 Responses to "DEPARTEMEN PERTAHANAN RI SEKRETARIAT JENDERAL"